Waspada Tanah Longsor, Ini Yang Dilakukan Polsek dan Koramil Bawang

    Waspada Tanah Longsor, Ini Yang Dilakukan Polsek dan Koramil Bawang

    Batang-Upaya untuk mengurangi risiko bencana, Jajaran Polsek Bawang bersama Koramil Bawang memasang banner peringatan agar masyarakat waspada terhadap bencana yang bisa terjadi kapan saja.

    "Kami terus bersinergi bersama instansi terkait mengimbau masyarakat agar waspada terhadap bencana alam, khususnya di daerah rawan bencana, " kata Kapolres Batang AKBP M. Irwan Susanto melalui Kapolsek Bawang AKP Suharsiyamto saat ditemui di Kantornya, Minggu (13/2/2022).

    Ia mengungkapkan, pemasangan banner waspada tanah longsor dilakukan di daerah rawan longsor dan pemukiman penduduk di Dukuh/Desa Pranten Desa Kecamatan Bawang Kabupaten Batang.

    Pemasangan banner, lanjut dia, bertujuan agar masyarakat lebih waspada terhadap bencana, mengingat saat ini curah hujan cukup tinggi.

    "Tujuannya, agar masyarakat tahu daerah tersebut rawan terjadi tanah longsor, sehingga diharapkan mereka meningkatkan kewaspadaan, " tandasnya.

    Oleh karena itu, Ia mengimbau warga masyarakat untuk tidak mendekati titik longsor, dan tidak melakukan kegiatan apapun. "Karena tanahnya labil dan setiap saat bisa terjadi longsor susulan, " imbaunya.

    Dia juga mengajak perangkat desa dan warga sekitar untuk menanam tanaman pohon keras di lokasi rawan longsor. "Dengan penanaman pohon tegakan keras bisa memperkuat struktur tanah dan mengurangi potensi juga risiko akibat longsor, " kata Kapolsek.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Wonotunggal Ajak Anggota PSHT Patuhi...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Tetap Gencar Bagikan Masker Meski...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Irjen TNI Buka Perlombaan Cyber Strike dan Cyber Awareness Forum
    Luar Biasa Pengusaha Sukses Yang Juga Sekretaris Pemuda Pancasila Batang, Secara Resmi Mendeklarasikan Dukungannya Kepada Bakal Bupati Batang nomer urut 2 FAIZ SUYONO
    Resahkan Warga, Satlantas Polres Batang Intens Razia Knalpot Brong
    Sebagian Besar Masyarakat Kabupaten Batang Masih Menginginkan Kepemimpinan Jisamsu (Wihaji – Suyono) Maju Lagi dalam Pilkada 2024
    Dapat Nomor Urut 2, Suyono Mengatakan: Pertanda Saya akan Jadi Wakil Bupati Batang Dua Periode Bersama Mas Faiz!
    Dandim Batang Minta Ormas Bersama TNI Bersinergi
    Berikut Ini Figur Asli Putra Daerah Yang Pernah Menjabat Wakil Bupati, Mencalonkan Kembali Di Pilkada Batang Dengan Nomer Urut 2 
    Calon Bupati Batang Faiz Kurniawan, Dampingi Ahmad Muzani Simulasi Makan Bergizi 3000 siswa di Batang 
    Ahmad Muzani Sekjen DPP Partai Gerindra Menyatakan Dukungan Resmi Kepada M Faiz Kurniawan Untuk Menjabat Bupati Batang 
    Dandim 0736/Batang Bacakan Amanat Pangdam IV/Diponegoro Dalam Upacara Bendera 17 an
    Nyatanya Semakin Meningkat Dukungan Untuk Paslon No. 2 FAIZ SUYONO Dalam Pilkada Batang
    Luar Biasa !!! BATANG SQUAD Bakti Sosial Berbagi Takjil Di Alun Alun Batang
    Mengusung Salam Dua Periode Faiz Dan Suyono Mendapatkan Nomor Urut 2 di Pilkada Batang
    Safari Beach Jateng Adalah Salah Satu Tujuan Destinasi Wisata Liburan Keluarga Yang Benar-Benar Berbeda
    Persatuan Kades Kecamatan Tulis Geram Desak Perlindungan dari Polri Terhadap penggunaan Atribut Mirip polisi oleh oknum wartawan    
    Inilah Alasan Mengapa Masyarakat Kabupaten Batang Wajib Memilih Paslon Nomer Urut 2 Faiz dan Suyono